Mampu menghasilkan listrik dengan kapasitas yang cukup besar dan lebih praktis dalam pengisian bahan bakar, membuat genset solar terlihat lebih unggul dibandingkan dengan jenis genset lainnya. Agar performanya tetap terjaga dan tetap awet terjaga, penting untuk merawatnya secara rutin. Berikut rangkaian perawatan yang bisa Anda berikan kepada genset kesayangan.
Tips Merawat Genset dengan Benar
1. Sesuaikan dengan Buku Manual
Ketika membeli genset, distributor resmi akan memberikan buku manual yang berisikan tentang deskripsi produk hingga tips merawatnya dengan benar. Banyak informasi penting disajikan dalam bukunya, sehingga Anda tidak boleh melewatkan berbagai hal penting untuk mempelajarinya. Usai membacanya hingga tuntas, praktekkan tips yang diberikan untuk menjaga performa mesinnya.
Jangan pernah sesekali mencoba menghidupkan mesin secara acak tanpa memperhatikan petunjuk pada buku manual. Pasalnya kebiasaan buruk ini dapat mempercepat kerusakan pada mesinnya. Penurunan performa memang tidak terasa secara langsung, namun lambat laun kerusakan genset solar semakin nyata di depan mata.
2. Simpan di Tempat yang Aman
Jangan biarkan genset terpapar sinar matahari berlebih atau terkena tetesan hujan. Sebab kedua kondisi tersebut dapat mempercepat resiko kerusakan akibat munculnya karat dan korosi. Sebelum hal yang tidak diinginkan terjadi, penting untuk menyimpan genset solar di tempat aman dan pastikan ruangan tidak terlalu lembab.
Jika hendak menyimpannya di luar ruangan, sebaiknya siapkan atap dan box canopy agar genset mendapatkan perlindungan unggul. Atap akan membantu menurunkan resiko terpapar sinar matahari, sedangkan box canopy dapat mencegah tetesan air hujan masuk ke dalam mesinnya sekaligus menekan suara getaran mesin saat dinyalakan.
3. Periksa Kondisi Kabel
Periksalah kondisi kabel secara menyeluruh sebelum mesin genset solar dinyalakan. Sebab kabel yang terlepas atau bahkan terputus, merupakan faktor penyebab terjadinya korsleting atau ledakan. Demi keselamatan bersama, tentu saja mengganti kabel yang rusak bisa menjadi solusi tepat menangani permasalahan tersebut.
Layaknya peralatan elektronik pada umumnya, sang pemilik harus rutin memberikan perawatan agar performanya tetap terjaga dan tidak mudah rusak. Bahkan perawatan harus tetap dilakukan meski mesin jarang dioperasikan sekalipun. Dengan melakukannya dengan rutin, kondisinya yang prima siap digunakan kapanpun ketika dibutuhkan.